Patroli Harkamtibmas,Brimob Kompi 3 Yon B Himbau Warga Taat Prokes
Bula,SBT,beritasumbernews.com
Personel Satbrimob lda Maluku Yon B Kompi 3 saat melaksanakan patroli rutin dalam rangka Harkamtibmas (Memelihara Keamanan dan Ketertiban Masyarakat). Masyarakat yang beraktifitas di Jl. Baru Pantai Bula Kabupaten Seram Bagian Timur.
Kamis (8/7/2021) pagi.
Hal tersebut menjadi salah satu upaya yang dilakukan untuk menjalin komunikasi dengan para pemuda/ mahasiswa termasuk masyarakat yang beraktifitas disana agar bersama-sama menjaga Kamtibmas yang aman dan kondusif serta selalu mematuhi protokol kesehatan dimasa pandemi Covid-19.
“Imbauan akan kewaspadaan dilingkungan masyarakat saat melakukan aktifitas di Pantai sangat penting dilakukan personel Polri di lapangan demi mencegah adanya niat kejahatan bagi pelaku yang ingin melakukan tindak kriminal,” ujar Komandan Satuan Brimob Kbp, M. guntur, S.I.K., M.H. melalui Fanki 3 Iptu E. Lawery selaku Komandan Kompi 3
Ia menyebut, personel di lapangan rutin melaksanakann Patroli ke pasar, ke berbagai pangkalan atau tempat lainya yang menjadi pusat keramaian sekaligus menyampaikan edukasi terkait protokol kesehatan. Tutupnya
”Dalam patroli dialogis, selalu kami menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, dan dengan kehadiran Polisi di tengah-tengah masyarakat harapannya dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat yang tengah beraktifitas,” pungkasnya. Fan kami berharap agar masyarakat dapat membantu kami dan pemerintah dalam memerangi Covid-19. Ujar Brigpol A. Tahir selaku Dantim Patroli
(Veja/Red)