Masohi,beritasumbernews.com

Sudah kita ketahui intensitas curah hujan yang tak dapat di prediksi di wilayah Maluku dan merata di wilayah lain cukup tinggi ditambah kondisi geografis wilayah Maluku merupakan lautan yang mana bisa memicu akan terjadinya bencana alam berupa gelombang tinggi.

1 regu yang Dpp Bripka R. Popilo diperintahkan bergerak untuk melaksanakan patroli SAR wilayah Kec. Amahai khususnya di kampung Aira jalan Trans Seram mengecek kondisi laut dan juga menghimbau masyarakat nelayan agar tidak melaut mengingat curah hujan yang tinggi akibatnya gelombang dan angin menjadi tinggi. Selasa (15/6/2021).

Melihat hal tersebut Bripka R. Popilo dengan memakai peralatan lengkap kegiatan SAR memantau daerah tersebut sembari memberikan himbauan kepada salah seorang nelayan yang tidak melaut akibat cuaca buruk.

Menurut warga sekitar, “ mereka sudah hampir satu minggu ini tidak melaut akibat cuaca buruk dan mereka berharap agar cuaca dapat kembali normal agar masyarakat nelayan di seputaran Aira ini dapat kembali menghidupkan roda perekonomian keluarga.

Ditempat terpisah Dansat Brimob Polda Maluku Kombes Pol. M. Guntur, S.I.K.,M.H, juga menambahkan, “Kegiatan ini merupakan salah satu kepedulian Polri serta bentuk Bakti Brimob Polda Maluku dengan menghadirkan Negra di tengah – tengah masyarakat”.

“Ini merupakan bentuk Bhakti Brimob Polda Maluku dalam hal ini di wilayah Kab. Maluku Tengah dan sekitarnya untuk menciptakan situasi yang aman dan nyaman″, ujar Kombes Pol. M. Guntur.

(Veja/Red)