Ambon,beritasumbernews.com, Wakil Ketua DPRD Kota Ambon, Rustam Latupono mengaku tidak setuju penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro di Kota Ambon nantinya beralih jadi PPKM Darurat.

Hal tersebut Latupono sampaikan berdasarkan semakin meningkatnya angka terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Ambon.

“Saya tidak mau jangan sampai PPKM Mikro ini beralih jadi PPKM Darurat karena nanti sangat menyusahkan masyarakat Kota Ambon,” ungkap Latupono kepada wartawan di Kantor DPRD Kota Ambon, Kamis (15/07/2021).

Dikatakannya, semakin meningkatnya kasus positif Covid-19 di Kota Ambon sehingga yang ditakutkan adalah peralihan kualifikasi Kota Ambon menjadi PPKM Darurat.

Pasalnya, jika hal itu terjadi tentunya sangat berpengaruh terhadap seluruh akses ekonomi masyarakat.

“Yang jelas kita harus hindari ya, karena pasti seluruh akses ekonomi akan ditutup. Ini soal roda perekonomian kita,” tegasnya

Ia menandaskan, untuk menghindari terjadinya peralihan antara PPKM Mikro ke PPKM Darurat, maka dibutuhkan kerjasama antara pihak masyarakat maupun pemerintah.

“Bagaimana cara menghindari, berarti kita mengikuti anjuran pemerintah untuk mencegah dengan menerapkan protokol kesehatan yang benar dan tepat dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Jadi apapun kebijakannya, masyarakat dan pemerintah harus bersatu, sama-sama mengikuti kebijakan tersebut,” tutupnya.   (Rdks)