Saumlaki,beritasumbernews.com
Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Saumlaki turut serta membantu Serbuan Vaksinasi Dinas Kesehatan (Dinkes) Kepulauan Tanimbar dalam hal ini Puskesmas Saumlaki di Puskesmas Saumlaki Jl. Sifnana Desa Sifnana Kecamatan Tanimbar Selatan Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Maluku. Jumat (23/07)

Dalam pelaksanaan Vaksinasi tersebut, Lanal Saumlaki menerjukan Tim Vaksinator Balai Pengonatan Lanal Saumlaki dengan Katim Vaksinator Pgs. Kepala Balai Pengobatan Lanal Saumlaki Letda Laut (K) dr. Dipta Bagus Yudha Pratama dan Bintara Pembina Potensi Maritim (Babinpotmar) Lanal Saumlaki guna membantu tenaga medis setempat.

Menurut Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Saumlaki Letkol Laut (P) Ridwan Rizky Musa, S.E., M.Tr.Opsla., Lanal Saumlaki akan terus siap membantu Pemerintah Kabupaten Kepulauan Tanimbar dalam pelaksanaan vaksinasi kepada masyarakat serta kegiatan-kegiatan dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19 di Kepulauan Tanimbar.

“Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., telah memerintahkan jajarannya guna mendukung pelaksanaan program vaksinasi Nasional ini dengan mengerahkan potensi yang dimiliki khususnya tenaga medis dan vaksinator satuan-satuan dan Pangkalan-Pangkalan TNI AL yang tersebar di seluruh Indonesia, termasuk penggunaan alut sista yang dimiliki,” tutur Danlanal Saumlaki.

Setidaknya 10 orang tenaga medis terdiri dari 1 Dokter Umum, 5 Tenaga Kesehatan serta 4 Vaksinator Lanal Saumlaki dan Puskesmas Saumlaki terlibat dalam vaksinasi hari ini dengan target 90 vaksinasi menggunakan Vaksin jenis Sinovac.

Terdaftar sebanyak 94 orang peserta. 32 Orang tervaksin tahap I dan 55 Orang tervaksin tahap II dan 7 orang tidak dapat dilaksanakan pemberian vaksinasi karena alasan medis.

Jadi hari ini total 87 Orang berhasil tervaksin yang terdiri dari Masyarakat Kepulauan Tanimbar, Para ASN, Polres Kepulauan Tanimbar, Satrad 245/Saumlaki, Para Pendaftar CPNS dan Casis TNI. (Veja)